KOMPAS.com — Sebuah pertarungan sengit antara seekor singa betina dan seekor kerbau liar Afrika (buffalo bull) di tengah jalan raya yang sibuk terekam kamera turis.
Orang-orang yang berkendara ketika melewati Kruger National Park, di Afrika Selatan, menyaksikan seekor singa betina yang berupaya keras memangsa seekor kerbau liar. Dua binatang itu begitu gigih dalam pertarungan yang berlangsung delapan jam dan mengabaikan kendaraan para pelintas yang hanya berjarak beberapa kaki dari mereka.
Singa betina sudah terkenal paling banyak melakukan perburuan. Saat pertarungan berlangsung, seekor singa jantan besar hanya menonton dan tidak melakukan apa pun untuk membantu singa betina itu.
Pemandangan itu difilmkan oleh seorang turis, Muhammed Patel. Pengusaha berusia 24 tahun itu mengatakan, "Itu seperti menonton film dokumentasi alam liar di depan mata Anda, hanya saja kali ini kita juga ada di dalamnya."
"Mereka hanya beberapa kaki dari mobil-mobil yang lewat, tetapi tampaknya tak satu pun dari binatang memperhatikan orang. Mereka hanya bertekad untuk saling mengalahkan. Saya tidak pernah melihat seekor singa betina begitu bernafsu untuk membunuh kerbau, padahal singa itu sendirian, dan singa jantan angkuh yang tidak tahu diri hanya menonton dari rerumputan," kata Patel seperti dikutip Telegraph, Kamis (14/1/2010).
Menurut sejumlah saksi mata, kerbau itu telah menjadi target sekelompok singa betina, tetapi semuanya kemudian mundur satu per satu. Drama itu terjadi di Orpen Road yang merupakan rute utama menuju taman yang terkenal di seantero dunia itu.
Diposkan oleh
FahryThinkIt
0 komentar:
Post a Comment